Mencoba Serum Wajah Scarlett Whitening : Acne Serum dan Brightly Ever After Serum

Produk Scarlett Whitening lotion saat itu memang sedang banyak diminati. Lotion pemutih yang aman untuk seluruh badan dan harganya cukup terjangkau. Sebelum aku punya kesempatan mencoba lotion pemutih dari Scarlett Whitening, ternyata sekarang muncul varian produk lain dari Scarlett Whitening by Felicya Angelista yaitu Acne Serum dan Brightly Ever After Serum.

Mencoba Serum Wajah Scarlett Whitening : Acne Serum dan Brightly Ever After Serum- 
Satu tahun terakhir aku banyak mendengar tentang Scarlett Whitening sebagai  Produk pemutih yang memiliki kandungan bahan yang aman untuk kulit. Lingkaran pertemananku yang suka berburu produk skincare tentu saja memperluas wawasanku tentang produk-produk skincare yang sedang ngehits. 

Produk Scarlett Whitening lotion saat itu memang sedang banyak diminati. Lotion pemutih yang aman untuk seluruh badan dan harganya cukup terjangkau. Sebelum aku punya kesempatan mencoba  Scarlett Brightening Body Care, ternyata sekarang muncul varian produk lain dari Scarlett Whitening by Felicya Angelista yaitu Acne Serum dan Brightly Ever After Serum. 

Untuk kali ini aku benar-benar tergoda ingin mencoba serum terbaru Scarlett Whitening. Kebetulan aku memang suka bereksperimen dengan berbagai jenis serum. Bersyukur akhirnya 2 serum dari Scarlett Whitening sudah di tangan. Aku tak sabar ingin tahu perfoma serum lokal dengan kandungan bahan spesial tersebut. Apalagi jika 2 jenis serum tersebut sudah terdaftar resmi di BPOM. 

Scarlett Whitening Acne Serum 


Hadir dengan kemasan botol kaca 15ml dengan nuansa ungu putih. Kesan pertama dengan kemasannya adalah mungil dan kokoh. Botol kacanya tebal dengan tutup droplet. Kemasan mungilnya sangat praktis dibawa bepergian. 

Active Ingredients dalam Scarlett Whitening Acen Serum ini adalah Tea Tree Water, Jeju Centella Asiatica, Vitamin C, Salicylic Acid, LiquoriceExtract. Bahan-bahan tersebut memiliki manfaat yang sangat bagus untuk mengatasi permasalahan kulit berjerawat. 

Tea Tree Water sudah terkenal bermanfaat untuk mengatasi jerawat dengan melawan bakteri penyebab jerawat, membantu mengurangi minyak berlebih di wajah, mengurangi bruntusan, dan juga melembabkan kulit. 

Centela Asiatica (cica) atau biasa disebut daun pegagan sudah terbukti mampu menenangkan kulit dengan cara mengurangi kemerahan, mempercepat penyembuhan luka, mengurangi peradangan, dan efektif melembabkan kulit.

Vitamin C dalam Scarlett Whitening Acne Serum membantu menghilangkan fleks dan bekas jerawat, mencegah dan melindungi kerusakan sel dan jaringan kulit akibat paparan radikal bebas yang menyebabkan penuaan dini pada kulit.

Salicylic Acid bekerja efektif meredakan peradangan yang terjadi saat jerawat muncul, mengangkat kotoran penyumbat pori pori yang berpotensi menjadi komedo.

Liquorice Extract yang Kaya akan vitamin dan mineral untuk menutrisi kulit, melindungi kulit dari pada paparan sinar matahari, mengatasi jerawat dan kulit kemerahan, mencegah hiperpigmentasi dan menyerap kelebihan minyak diwajah.

First Impression Scarlett Whitening Acne Serum 


Aku suka dengan tekstur dari Scarlet Whitening Acne Serum ini. Teksturnya sedikit kental dengan warna yang menyerupai putih telur. Aromanya memang agak menyengat namun menghilang saat diaplikasikan ke kulit. Tidak ada reaksi negatif seperti perih, gatal, atau panas ketika dipakai untuk pertama kali. Teksturnya yang kental ternyata cepat menyerap tapi masih menyisakan kelembaban pada kulit. 

Kulitku cenderung kering, biasanya akan semakin kering saat memakai serum dengan kandungan Tea Tree. Namun, tidak demikian ketika memakai Scarlet Whitening Acne Serum. Mungkin karena ada kandungan Centela Asiatica juga di dalam serum ini. Sehingga selain menjadi kulit menjadi lembab, tidak ada reaksi negatif seperti perih, panas, atau gatal-gatal pada pemakaian pertama. Jerawat yang lagi aktif di ujung hidung juga agak kalem. Sebelumnya terasa sakit saat disentuh. 

Aku suka dengan cara kerja serum ini. membuat kalem jerawat tanpa membuat kulit menjadi semakin kering. Jadi, aku akan memakai serum ini lagi untuk melihat perfoma secara keseluruhan setelah habis satu botol. Tentu saja akan aku pakai saat kondisi kulitku sedang berjerawat. 


Scarlett Whitening Brightly Ever After Serum 


Hal yang membedakan dengan Acne Serum adalah warna kemasannya. Hadir dengan nuansa orange dan putih, Brightly Ever After serum kemasannya masih botol kaca 15ml. jika Acne Serum untuk jenis kulit berminyak cenderung berjerawat, maka varian orange ini untuk semua jenis kulit. Serum dengan kemasan mungil seperti ini sangat praktis dibawa traveling atau saat mudik ke kampung halaman. Karena kemasannya tidak memenuhi wadah make up. 

Active Ingredients Scarlett Whitening Brightly Ever After Serum adalah Glutathione, Phyto Whitening, Vitamin C, Niacinamide, dan Lavender Water. Kombinasi bahan yang memiliki antioksidan tinggi dalam serum tersebut bekerja efektif mencerahkan kullt dalam waktu yang relative singkat. 

Glutathione memiliki manfaat yaitu meningkatkan kelembaban dan elastisitas kulit, memberikan perlindungan dari radikal bebas, membuat kulit lebih sehat dan terlihat glowing. Sedangkan Phyto Whitening Mencerahkan wajah dalam waktu yang relative singkat dan sangat aman bagi kulit, tanpa menyebabkan iritasi.

Niacinamide mampu melembabkan kulit, mengatasi jerawat, menyamarkan noda hitam,dan mencegah kanker kulit melanoma. Vitamin C dalam serum ini membantu menghilangkan flek & bekas jerawat, mencegah dan melindungi kerusakan sel dan jaringan kulit akibat paparan radikal bebas yang menyebabkan penuaan dini pada kulit.

Sedangkan Lavender Water berfungsi melawan bakteri penyebab jerawat, mengatasi peradangan pada kulit, detoksifikasi kulit meningkatkan sirkulasi darah dan menghaluskan kulit. adanya Lavender Water ini membuat kulit menjadi lebih tenang. 

First Impression Scarlett Whitening Brightly Ever After Serum


Pertama kali membuka serum ini, aku suka dengan bantalan yang menghubungkan antara droplet dan botol serumnya. Botolnya terbuat dari kaca, namun ada sekat antara tutup dan botol di lubangnya. Bantalan yang terbuat dari plastik tersebut membuat tutup dan botol tidak berbenturan secara langsung. Adanya sekat tersebut membuat serum bisa tertutup lebih rapat. 

Tekstur Scarlet Whitening Brightly Ever After Serum sama dengan Acne Serumnya, yaitu kental menyerupai tekstur putih telur. Warnanya juga sama. Namun, yang membedakan adalah aromanya. aroma serum yang satu ini lebiih kuat. Seperti aroma obat-obatan. Tapi, setelah diaplikasikan, aromanya segera hilang. 

Pertama kali pemakaian Scarlet Whitening Brightly Ever After Serum, tidak ada reaksi yang kurang menyenangkan seperti gatal, perih, atau panas. Berdasarkan pengalaman, jika aku tidak cocok dengan salah satu kandungan bahan sebuah produk skincare, biasanya akan muncul reaksi negatif di awal pemakaian. 

Ketika serum mulai diratakan ke seluruh wajah, ada sensasi licin, tapi beberapa saat kemudian serum terserap sempurna oleh kulit. Efek halus langsung terasa saat itu juga. Aku sengaja memakai serum dua kali sehari pagi dan malam. Efek cerah sudah bisa terlihat hanya beberapa kali pemakaian. 

Gabungan bahan-bahan pencerah yang ada dalam serum ini bekerja sangat efektif. Vitamin C dan Niacinamide saja sudah bisa memberikan efek cerah yang instan. Apalagi ditambah Glutathione dan Phyto Whitening. Jadi, tidak heran jika serum ini adalah serum pencerah yang aman untuk kulit dan hasilnya bisa mencerahkan kulit dalam waktu yang cukup singkat. Aku berniat memakai serum ini sampai habis. 

Untuk teman-teman yang penasaran seperti apa hasil akhir pemakaian kedua serum ini, aku akan mereview 2 produk ini secara terpisah. Dan buat yang penasaran ingin mencoba juga serum pencerah kulit yang aman, bisa segera memesan melalui akun resmi Scarlett. Harga Scarlett Whitening Serum juga sangat terjangkau yaitu 75K. 

Whatsapp (087700773000)
Line (@scarlett_whitening)
Instgram @scarlett_whitening 
Shopee (Scarlett_whitening)



JIKA ADA YANG DITANYAKAN TERKAIT REVIEW INI, SILAHKAN KE INSTAGRAM SAYA @dekcrayon




Review Wardah Crystallure Supreme Double Action Micellar Gel

review wardah Crystallure Supreme Double Action Micellar Gel
Review Wardah Crystallure Supreme Double Action Micellar Gel- 
Wardah Crystallure Supreme Double Action Micellar Gel adalah produk premium dari wardah. Hadir sebagai step dasar perawatan harian, tidak hanya membersihkan sisa kotoran di wajah. Micellar gel dari Wardah ini menawarkan manfaat lebih yaitu sebagai anti aging. Kandungan bahan dalam Wardah Crystallure Supreme Double Action Gold Peptide Crystal, YouthGlow active, dan Chamomile Extract diklaim mampu memberikan kelembaban sekaligus membantu produksi kolagen. 

Kemasan 


Kemasan Wardah Crystallure Supreme Double ActionMicellar Gel mempunyai kemasan botol pump dengan nuansa  white gold. Sepintas botolnya seperti terbuat dari kaca. Karena terlihta elegan. Namun, ternyata ukuran 150ml tersebut terbuat dari plastik. Meskipun demikian, gel dengan gelembung-gelembung putih masih terlihat jelas. 

Ingredients 


Tekstur dan Aroma

Sama seperti Namanya, micellar gel. Jadi,  teksturnya gel dengan kekentalan medium. Aromanya seperti  wangi bunga tapi sangat soft. Aroma ini ada pada produk Wardah lainnya. Semacam aroma khas Wardah. 

Klaim Produk
Mild cleanser dengan tekstur gel yang lembut dan Micellar Technology memberikan manfaat double action yaitu membersihkan wajah dari debu, minyak, kotoran, dan make up dalam satu usap, sekaligus memberi hidrasi dan kesegaran di kulit. Wardah Crystallure Supreme Double Action Micellar Gel juga mampu samarkan kerutan dan garis halus. 

Cara Pakai 
Tuang gel di kapas, kemudian aplikasikan ke wajah yang kotor. Bisa juga mengaplikasikan gel ke wajah secara langsung. Setelah itu dibersihkan dengan kapas. 

Review Wardah Crystallure Supreme Double Action Micellar Gel

Membersihkan sisa kotoran di wajah adalah langkah awal dalam proses perawatan kulit. Jika kotoran yang menempel hanya debu, bisa dibersihkan dengan satu langkah saja. Namun, untuk bekas riasan seperti maskara, eyeliner, lipstik, eyeshadow, dan foundation cukup sulit dibersihkan. Double cleanser adalah pilihan yang tepat. 

Untuk membersihkan sisa riasan yang berat tersebut, biasanya memakai cleanser milk, micellar water, atau cleanser oil. Kulitku tidak bersahabat dengan pembersih wajah berbentuk balm atau oil. Sehingga pilihanku selama ini adalah micellar water. Kelemahan micellar water adalah cepat habis dan mudah tumpah. 

Jadi, ketika ada produk inovasi terbaru dari wardah berupa micellar gel, Aku sangat penasaran ingin mencobanya. Ternyata untuk mendapatkan Wardah seri Crystallure tidak mudah. Sebagian besar konter Wardah di dekat rumah belum ada produk Crystallure. Mungkin karena harga seri premium Wardah ini cukup mahal. Sehingga hanya tersedia di konter-konter tertentu. 

Setelah berburu cukup lama, akhirnya berhasil mendapatkan Wardah Crystallure Supreme Double Action Micellar Gel dengan harga flash sale di ecomerce kesayangan. Kesan pertama saat barang adalah kemasan yang elegan. Nuansa goldnya terasa mewah. Cleanser dengan botol pump adalah favorit. Aku segera mencoba memakainya untuk membersihkan sisa kotoran di wajah sesaat sebelum mandi. 


Aku memilih mengaplikasikan langsung ke kulit wajah tanpa kapas. Setelah memastikan semua area wajah sudah tersentuh tangan dengan membuat Gerakan memutar perlahan, aku baru mengambil kapas untuk mengangkat kotoran di wajah. Sensasi lembut dan lembab langsung terasa di kulit. Kulit terasa kenyal dan terlihat segar. 

Hal ini tidak terlepas dari kandungan bahan yang ada di dalam Wardah Crystallure Supreme Double Action Micellar Gel. Gold Peptide Crystal, YouthGlow Active, Chamomile Extract membantu membersihkan kulit secara sempurna sekaligus mencegah tanda-tanda penuaan. Peptide adalah rangkaian asam amino yang membantu pembentukan kolagen kulit. Gold Peptide Crystal. Peptide dilapisi pure gold peptide crystal agar peptide lebih stabil dan memaksimalkan penyerapan di kulit.


YouthGlow Active adalah bahan aktif yang membantu memberikan perlindungan dari luar seperti debu, cuaca ekstrem, polusi, sinar matahari sehingga kulit tetap sehat.Sehingga tidak berlebihan jika Wardah seri Crystallure ini mengklaim skincare anti aging. yaitu mampu membuat warna kulit jadi merata, glowing, bintik hitam tersamarkan, elastisitas terjaga, kelembaban terjaga.

Penasaran dengan perfoma Wardah Crystallure Supreme Double Action Micellar Gel, aku melakukan tes terhadap lip cream dan eyeliner. Kebetulan hanya 2 jenis produk riasan yang ada di rumah. Ternyata kemampuan Micellar Gel Wardah membersihkan lip cream dan eyeliner sangat bagus. Satu kali usap, 90% lip cream dan eyeliner terangkat. usapan ke 2 sudah bersih total. Bisa dikatakan setara dengan oil tapi lebih ringan. Tidak ada rasa lengket di wajah. 

Kesimpulan 
Keunggulan Wardah Crystallure Supreme Double Action Micellar Gel adalah lebih hemat karena pemakaiannya lebih sedikit dari pada micellar water. Micellar gel juga mampu membersihkan sisa make up sama bagusnya dengan cleansing balm atau oil. Kelebihan lainnya adalah lebih aman saat dibawa traveling karena tidak takut bocor atau tumpah isinya. Micellar Gel Wardah juga sudah Dermatologycally Tested

Kelemahannya harga yang kurang bersahabat di kantong. Harga Crystallure Micellar Gel Wardah masih di atas 100K. 





Review A’pieu 18 Moisture Cream, Pelembab Untuk Kulit Kering dan Normal

review A'pieu 18 Moisture Cream, pelembab untuk kulit kering dan normal
Review A’pieu 18 Moisture Cream, Pelembab Untuk Kulit Kering dan Normal- 
Memakai pelembab adalah salah satu tahapan yang tidak boleh dilewatkan dalam perawatan kulit dasar. Pelembab untuk kulit kering sudah banyak di pasaran, Namun, tak banyak pelembab yang memiliki pH seimbang dan mampu memberikan kelembaban serta nutrisi terbaik untuk kulit. 

A’pieu 18 Moisture Cream adalah pelembab untuk kulit kering dan normal yang membantu menyeimbangkan ph kulit dengan ingrdients utama 6 jenis sayuran hijau. Sayuran hijau yang kompleks ini membantu kelembaban dan nutrisi sempurna pada kulit serta air bluberry untuk kulit yang bermasalah.

Kemasan 

A’peiu 18 Moisture Cream adalah produk dengan desain minimalis. Hadir dengan kemasan tube 85ml berwarna putih susu. Kemasan tube seperti ini lebih hygienis. Keterangan seputar produk ada di bagian belakang kemasan. Tapi semua masih berbahasa korea. 

Ingredients 


Tekstur dan Aroma 


Teksturnya gel krim berwarna putih susu. Tidak ada aroma bunga atau sejenisnya yang biasa ada di produk skincare korea. Aromanya soft, tidak mengganggu saat pemakaian. A’pieu 18 Moisture Cream mudah diratakan ke kulit dan tidak lengket. 

Klaim Produk

Menyeimbangkan pH kulit, memberikan kelembaban dan nutrisi terbaik untuk kulit dengan 6 macam jenis sayuran. Direkomendasikan untuk umur 18 tahun ke atas yang sudah mulai mengalami berbagai permasalahan kulit. 

Cara Pemakaian

Pelembab bisa dipakai pada tahap perawatan paling akhir ketika malam hari dan sebelum sunscreen jika siang hari. Setelah gel krim diapilkasikan ke kulit, tepuk-tepuk menggunakan tangan dengan lembut agar mudah terserap ke kulit. 

Review A’pieu 18 Moisture Cream 

Setelah jatuh cinta dengan ponds whip sebagai pelembab drugstore dengan tekstur juara, aku jatuh hati kepada A’pieu 18 Moisture Cream. Sebelumnya tidak pernah melirik brand satu ini. atas rekomendasi seorang sahabat, akhirnya aku memberanikan diri membeli produk tersebut. 

Keberanianku membuahkan hasil. Pertama kali mencoba A’pieu 18 Moisture Cream, aku segera berterima kasih kepada sahabatku. Aku merasa menemukan pelembab yang cocok untuk kulit keringku. Teksturnya ringan, mudah menyerap, dan memberikan kelembaban yang tahan lama. 

Aku memutuskan untuk mengganti pelembab untuk kulit kering dan kusam yang sebelumnya aku pakai dengan A’pieu 18 Moisture Cream. Memakai pelelmbab yang sesuai dengan kebutuhan kulit adalah kunci kulit sehat dan glowing. Oleh sebab itu, aku tidak ingin menunda mengganti pelembabku dengan gel krim A’pieu. 
before

After

Aku suka  A’pieu 18 Moisture Cream karena membuat kulit menjadi lembab tapi tidak terlihat greasy. Jadi, meskipun hanya memakai pelembab ini saja sudah cukup membuat kulit terlihat sehat. Tentu saja hal tersebut tidak terlepas dari kandungan bahannya. 

Ingredients kunci dari A’pieu 18 Moisture Cream adalah 6 jenis sayuran hijau yaitu Asparagus, Brokoli, Ketimun, Bayam, Seledri, dan Selada. Ada juga air blueberry yang membantu kulit yang mulai kacau. Bahan-bahan tersebut biasa kita konsumsi secara langsung atau digunakan sebagai bahan smoothies karena menyehatkan. Jadi, memakai pelembab ini sama halnya memberikan nutrisi kulit dengan cara yang lebih praktis. 

Selain itu, adanya Panthenol dalam urutan atas ingredients juga sangat membantu mengatasi permasalahan kulit kering. Panthenol dan Sodium Hyaluronate dapat meningkatkan kelembaban, elastisitas, dan kelembutan kulit. Kedua bahan ini juga mampu menenangkan kulit merah, iritasi, dan eksim. Panthenol atau Provitamin B5 ini adalah formula yang baik untuk kulit. Manfaatnya sudah tidak diragukan lagi. 

Kesimpulan 

A’pieu 18 Moisture Cream adalah pelembab untuk kulit kering yang bekerja efektif memberikan kelembaban, elastisitas, dan kelembutan kulit. Pelembab yang tidak hanya melembabkan tapi juga memberikan nutrisi terbaik untuk kulit. 
Kelebihan lain dari A’pieu 18 Moisture Cream juga free paraben, free sulfate, free alcohol, dan free silicon. Harganya juga masih sangat bersahabat untuk produk yang memiliki perfoma keren ini. Harga A’pieu 18 Moisture Cream di bawah 100K. 



3 Hal yang Harus Dilakukan Orang Tua Sebelum Anak Beranjak Remaja

3 hal yang harus dilakukan orang tua sebelum anak beranjak remaja

3 Hal yang Harus Dilakukan Orang Tua Sebelum Anak Beranjak Remaja-Mendidik anak yang beranjak remaja butuh ilmu yang mumpuni. Tidak sekadar main perasaan dan ego sebagai orang tua. Sebelum anak beranjak remaja, ada hal-hal penting yang harus dilakukan orang tua. Hal dasar yang sangat mempengaruhi bagaimana anak tersebut melewati masa remajanya. Tugas kita memastikan anak tumbuh bahagia

Menjadi orang tua yang bisa mendidik anak sesuai zamannya memang bukan perkara mudah. Orang tua harus terus mengupgrade ilmu. Tidak boleh ada alasan tak ada waktu. Karena di zaman sekarang, kita dimudahkan dengan beragam fasilitas yang memungkinkan menimba ilmu dari berbagai penjuru. 

Teori parenting juga beragam. Kita bisa mengadopsi teori yang cocok dengan karakteristik keluarga kita atau yang sesuai dengan visi misi keluarga. Dari sekian banyak referensi, kami berkesempatan menyimak kajian luring ustaz Budi Ashari sebagai seorang ahli sejarah Islam. Beliau menceritakan bagaimana Rasul mendidik anak-anaknya dan bagaimana anak-anak di zaman Rasul beranjak remaja. Jadi, kali ini akan membahas parenting dari kaca mata Islam. 

Cara Mendidik Anak yang Beranjak Remaja 

Ketika membahas tentang mendidik anak, pada dasarnya kita sedang mendidik diri sendiri

Anak-anak adalah cerminan dari diri kita. Bagaimana cara berjalan, bagaimana cara tersenyum, dan bagaimana cara anak marah adalah pantulan dari orang tuanya. Jadi, sebelum anak-anak tumbuh menjadi remaja yang sudah mulai memiliki otoritas atas diri mereka sendiri, orang tua harus melakukan  hal berikut:

Menjadi Orang Tua yang Dikagumi

Sudahkan anak-anak kita kagum kepada orang tuanya sendiri? Tanyakan kepada orang yang ada di sekitar anak. Sosok yang selama ini sering berinteraksi dan  sebagai tempat bercerita anak. Bisa om, tante, guru, atau teman bermainnya. Dari cerita mereka, kita bisa tahu bagaimana kita di mata anak. Istimewa, biasa saja, atau buruk. Anak-anak adalah makhluk polos yang selalu mengatakan kejujuran. 

Jika selama ini anak lebih banyak bercerita tentang hal-hal positif, maka ada indikasi anak mengagumi orang tuanya. Namun, bila yang banyak kita dengar adalah cerita bernada negatif, maka bisa dipastikan bahwa anak belum mengagumi kita sebagai orang tua. 

Orang tua yang dikagumi oleh anak-anaknya, cenderung lebih mudah menenangkan gejolak masa remaja anak. Anak-anak mudah dinasehati oleh sosok yang dikagumi oleh mereka. Begitu sebaliknya. Pesan apapun yang disampaikan kepada anak tidak akan mudah diterima oleh alam bawah sadarnya, jika sosok yang menyampaikan adalah orang yang tidak disukai oleh anak. 

Bagaimana menjadi sosok orang tua yang dikagumi oleh anak? Salah satu caranya adalah memiliki prestasi dalam  bentuk kebaikan apa saja. Artinya, membuktikan bahwa orang tua sudah berusaha memberikan yang terbaik di bidangnya. Berkarya sesuai kapasitas masing-masing orang tua akan memberi nilai plus di mata anak. Masa remaja adalah masa anak sudah bisa memberi penilaian kepada orang tua.

Menjadi Orang Tua yang Diteladani

Cara paling efektif mengajarkan sesuatu kepada anak yaitu dengan mempraktikkan secara langsung kepada anak. Anak bisa melihat dan mengamati apa yang dilakukan oleh orang tuanya. Meminta anak untuk mandi pagi, maka orang tua juga selayaknya sudah mandi. Meminta anak untuk disiplin, maka sudah seharusnya orang tua juga memberikan teladan kedisiplinan. 

Memberikan contoh perbuatan secara langsung menghemat energi. Kita tak perlu membuang banyak energi untuk menyuruh berulang kali dengan perkataan yang sama. Kami, masih terus belajar mendidik anak-anak dengan cara tersebut. Meskipun masih banyak kekurangan. Namun, kami masih terus berusaha sebelum anak-anak beranjak remaja. 

Keteladan yang kita lakukan sejak dini kepada anak, akan berpengaruh ketika beranjak remaja. Mengubah perilaku anak yang sudah beranjak remaja tidak semudah ketika mereka masih kecil. Oleh sebab itu, sebelum anak-anak beranjak remaja, orang tua harus bisa memberikan teladan yang baik. Agar anak-anak bisa melewati masa remaja tanpa drama. Karena apa yang ditanamkan orang tua mulai terlihat ketika anak beranjak remaja. 

Memperhatikan Apa yang Dimakan Anak

Hal dasar yang tidak boleh dilupakan orang tua adalah lebih teliti memberikan makanan untuk anak-anak. Maksud dari teliti adalah memperhatikan sumber nafkah keluarga. Karena kita bicara tentang parenting Islam, dari mana sumber nafkah bisa mempengaruhi bagaimana anak tumbuh. 

Makanan yang diberikan kepada anak, jika dibeli dari hasil yang mencuri misalnya, akan berpengaruh kepada anaknya kelak. Anak-anak yang hatinya keras dan selalu membangkang, kemungkinan ada hal yang kurang baik mengalir dalam darahnya. Seperti nafkah dari sumber yang abu-abu hukumnya. Orang Islam bilang nafkah yang tidak berkah. jadi, jika selama ini masih ada unsur keragu-raguan tentang sumber nafkah untuk anak, belum terlambat untuk memperbaikinya. 

Itulah sedikit ilmu yang kami dapat ketika berproses menjadi orang tua dari anak usia 8 tahun. Usia yang sebentar lagi memasuki fase remaja.Tidak ada kata terlambat untuk belajar dan mengubah hal-hal yang kurang baik. Semoga kita bisa melakukan 3 hal tersebut. 

REVIEW SOME BY MI RED TEATREE CICASSOSIDE FINAL SOLUTION SERUM

review some by mi red teatree cicassoside final solution serum untuk kulit kering
REVIEW SOME BY MI RED TEATREE CICASSOSIDE FINAL SOLUTION SERUM-
Some By Mi Red Teatree Cicassoside a
dalah solusi bagi permasalahan kulit yang sangat sensitif sekalipun. Ingredients utama Some By Mi Red Teatree Cicassoside Final Solution Serum adalah Melaleuca Alternifolia Leaf Extract. Keunggulan Red Teatree  yaitu memiliki efek menenangkan kulit 30 kali lipat dari tea tree. Jadi, tingkat iritasinya lebih minim. Sehingga jika sebelumnya memiliki kulit yang alergi terhadap tea tree, kemungkinan besar kulit bersahabat dengan red teatree.

Selain sebagai anti-inflamasi, Red Teatree juga bisa sebagai anti-bakteri dan antioksidan yang tinggi. Sehingga sangat efektif membantu proses regenerasi sel kulit. Some By mi Red Teatree Cicassoside bisa digunakan untuk semua jenis kulit karena perpaduan ingredients untuk kulit kering, berminyak, dan sensitif.  Tentu saja tetap ada beberapa hal yang harus diperhatikan. 


Kemasan
rreview some by mi red teatree cicassoside final solution serum

Kemasan Some By Mi Red Teatree Cicassoside botol pump ukuran 50ml dengan warna dominan merah. Sepintas mirip dengan kemasan  Snail Truecica. Hal yang membedakan adalah warna pumpnya merah. Sedangkan Some By Mi Snail Truecica memiliki pump berwarna hitam. Botolnya terbuat dari plastik sehingga lebih aman. 


Ingredients 


Tekstur dan Aroma 

Some By Mi Red Teatree Cicassoside memiliki tekstur yang lebih encer dari pada Snail Truecica. Aromanya sedikit menggangu buatku. Aroma Niacinamide yang cukup kencang. Jika belum terbiasa maka akan mengatakan aroma serumnya kayak obat. Red teatree Cicassoside cepat meresap dan tidak ada sensasi lengket. 


Klaim Produk 

Adanya kandungan Red Teatree 860, 000 ppm ( 86%) dan Cica, Produk ini mengklaim mampu menenangkan kondisi kulit yang kacau, membantu penyembuhan jerawat dengan cepat. Kandungan PHA (PolyHydroxy Acids) membantu menghilangkan sel-sel kulit mati dengan cara yang lembut. 


Cara Pemakaian 

Setelah wajah dibersihkan, aplikasikan serum secukupnya ke kulit yang masih setengah basah. Serum ini aku pakai pagi dan malam hari. 

Review Some By Mi Red Treatree Cicassoside Serum Untuk Kulit Kering

Awalnya ragu apakah serum Red Teatree Cicassoside bisa aku pakai di kulit keringku. Namun, setelah membaca ingredientsnya, aku memantapkan diri mencobanya. Perpaduan Red Treatree dan Cica harusnya mampu mengikis sel-sel kulit mati di wajahku sekaligus menenangkan kulit setelahnya. Itu pemikiranku sebelum membeli serum ini. Apalagi jika ada ingredients pendukung yang sangat cocok untuk mengatasi kulit kering seperti Niacinamide, Glycerin, dan Beta-Glucan

Kesan pertama memakai serum ini adalah cepat meresap dan ringan. Jadi, masih bisa dilayer dengan serum lain yang teksturnya lebih kental. Tapi aku sengaja tidak memakai serum lain selama pemakaian serum some by mi. Jenis kulitku kering, sehingga aku memakai serum ini hanya sedikit (seukuran biji jagung). Pernah aku nekad untuk memakai lebih dari takaran. Hasilnya kulitku semakin kering.

Seminggu pertama pemakaian, muncul jerawat batu di beberapa area wajah. Saat bangun pagi, kondisi kulit menjadi berminyak. Namun, aku tetap tenang dan melanjutkan pemakaian Some By Mi Red Teatree Cicassoside. Pada pemakaian minggu ke 2 aku memakai pelembab lebih banyak dari biasanya. Setelah serum terserap sempurna, aku segera memakai pelembab. Bahkan, aku memakai sunscreen yang memiliki bahan tambahan untuk membuat kulit lebih lembab.

Minggu ke 4 kondisi kulitku terasa lebih segar dan lembab sempurna. Jerawat dan bekasnya mulai memudar. Jerawat satu yang ada di dagu juga cepat kering dan kempes. Kulit juga terlihat semakin cerah. Sebelumnya aku sakit sampai tidak merawat wajah seminggu lebih. Serum ini ternyata bisa diandalkan untuk menyegarkan kulit dalam kurun waktu yang lumayan cepat. Perpaduan Niacinamide dan licorice extract dalam serum sangat membantu proses pencerahan kulit. 

Proses pemulihan jerawat yang cepat dan kondisi kulit yang mudah tenang walau sebelumnya sedang brutal, tak lain karena peran ingredients yang ada dalam serum. Ingredients yang sangat berjasa selain Red Teatree adalah Madecassoside. Madecassoside adalah molekul terkecil dari Centella Asiatica ( daun pegagan). Sudah bukan menjadi rahasia lagi bila Cica atau Centella Asiatica sangat efektif menenangkan kulit. Tak heran jika Cica menjadi primadona ingredients sejak 2018 lalu. 


Kesimpulan 

Pemilik kulit kering tetap bisa memakai Some By Mi Red Teatree Cicassoside dengan catatan memiliki moisturizer atau pelembab yang bagus perfomanya. Pelembab untuk kulit kering dan kusam  yang teksturnya creamy, tidak sekadar pelembab humektan berbentuk gel. 

Secara keseluruhan perfoma Some By Mi Red Teatree Cicassoside bagus untuk kulitku yang kering. Tapi harganya kurang bersahabat di kantong. Harga Some By Mi Red Teatree Cicassoside di awal launching masih di atas 250K. namun, sekarang sudah turun harganya. 




JIKA ADA YANG DITANYAKAN, SILAHKAN HUBUNGI SAYA DI INSTAGRAM @dekcrayon 







5 Hal yang Harus Diperhatikan Orang Tua Saat Anak Sekolah Jarak Jauh

5 Hal yang Harus Diperhatikan Orang Tua Saat Anak Sekolah Jarak Jauh
5 Hal yang Harus Diperhatikan Orang Tua S
aat Anak Sekolah Jarak Jauh- 
Sekolah jarak jauh menjadi solusi yang tepat untuk sementara waktu sebelum pandemi COVID-19 berakhir. Proses pembelajaran yang fleksibel karena bisa dilakukan dari rumah. Anak-anak tidak perlu pergi belajar di sekolah. Tapi di sisi lain tidak optimal karena beberapa kendala. Oleh karena itu, agar proses pembelajaran jarak jauh berjalan lancar, ada hal-hal yang harus diperhatikan sebagai orang tua, diantaranya: 

Perangkat yang Memadai 

Ketika pembelajaran jarak jauh atau belajar daring sudah menjadi sebuah keputusan, maka orang tua harus menyiapkan perangkat yang memadai. Karena semua proses belajar mengajar mengandalkan gadget yang ada di rumah. Jangan sampai proses belajar anak tidak maksimal karena kendala perangkat yang kurang memadai. 

Perangkat yang memadai untuk menunjang proses belajar jarak jauh harus memiliki storage yang cukup besar. Selain storage yang harus cukup besar, perangkat juga harus minimal mempunyai RAM yang cukup. Ini bertujuan biar proses multitasking aplikasi di perangkat tetap lancar.

Sebagaimana kita tahu, file-file materi pembelajaran yang dikirim di grup wali murid menyita banyak memori. Setiap hari selalu ada materi yang terkirim. Jangan sampai perangkat yang dipakai tiba-tiba lemot atau nge-lag ketika proses pembelajaran daring berlangsung. Kalau perangkat sudah memadai, kita tidak akan mendengar keluhan lagi dari orang tua. 

Koneksi Internet yang Stabil 

Hal kedua yang perlu diperhatikan oleh orang tua yang anaknya melakukan pembelajaran daring adalah menyediakan koneksi internet yang stabil. Kita tahu sendiri internet adalah alat utama selama pembelajaran daring selain menyediakan perangkat yang memadai. 

Internet ini sebagai ujung tombak utama selama pembelajaran daring, mulai mengerjakan tugas, mencari materi, streaming video, bahkan melakukan video call memerlukan akses internet ini. Untuk pembelajaran daring  tidak cukup hanya ada internet, tetapi juga harus cepat dan stabil. Jangan ada kejadian ketika nge-ZOOM tiba-tiba jaringan terputus atau buffering.


Materi Pembelajaran

Selama proses belajar jarak jauh, persiapan materi pembelajaran harus lebih matang. Berbeda dengan proses belajar di sekolah. Biasanya orang tua sekadar mengingatkan anak untuk mempelajari materi yang sudah diajarkan di sekolah atau buku pelajaran yang harus dibawa. Namun, sekolah daring membuat orang tua harus terlibat lebih jauh pada materi pembelajaran. 

Apalagi untuk anak usia TK-SD. Usia yang belum bisa untuk fokus ke layar laptop  dalam kurun waktu yang agak lama. Ketika guru mengirimkan file materi pembelajaran, orang tua harus menjadi guru di rumah. Orang tua harus memastikan anak paham dengan materi yang diajarkan hari itu. 

Orang tua juga harus paham dengan materi pembelajaran yang sedang diterima anak di jenjang tersebut. Karena untuk sementara waktu tidak bisa mengandalkan guru les misalnya. Beruntung zaman sudah semakin canggih. Orang tua bisa memanfaatkan mesin pencari seperti google atau youtube jika ingin mencarikan banyak refrensi yang menunjang materi pembelajaran untuk anak. 

Jangan Lupa Sarapan

Meskipun sekolah dilakukan jarak jauh alias daring, orang tua harus memastikan anak sudah sarapan sebelum masuk kelas. Sarapan sebelum memulai proses pembelajaran sangat berpengaruh terhadap kesiapan anak menerima materi. Anak akan lebih bersemangat dan bisa fokus belajarnya. Jika khawatir anak mengantuk karena kekenyangan, sarapan menu yang ringan bisa menjadi alternatif. 

Jangan membiarkan perut anak kosong ketika proses belajar daring dimulai. Hindari juga memberikan anak sarapan ketika proses pembelajaran sedang berlangsung. Selain memecah konsentrasi anak, secara etika juga tidak sopan. Anak-anak tetap harus disiplin walau belajar dari rumah. Termasuk urusan sarapan.  Orang tua bisa mencoba juga kiat mendisiplinkan rutinitas anak


Istirahat yang Cukup

Sekolah jarak jauh memang terlihat tidak menyita banyak energi. Tapi membutuhkan konsentrasi dua kali lipat dari pada pembelajaran di sekolah. Oleh sebab itu, orang tua harus memperhatikan waktu istirahat anak. Tidak disarankan membiarkan anak begadang jika keesokan paginya masih ada kelas daring. 

Anak-anak yang kurang istirahat cenderung lemas dan tidak bersemangat mengikuti kelas daring. Kepalanya selalu diletakkan di meja. Banyak juga diantara mereka yang telat masuk kelas daring karena tidak bisa bangun pagi. Ketika sudah bangun dan sadar bahwa telat masuk kelas, anak seperti ini cenderung badmood. Karena tertinggal materi pelajaran. 

Selain istirahat fisik, anak juga butuh mengistirahatkan pikiran. Jika anak sudah mulai menunjukkan kejenuhan di depan materi pelajaran, izinkan anak bermain. Ada beragam kegiatan lain yang bisa mengatasi kejenuhan anak di rumah selama pandemi. Inilah 5 Kegiatan yang bisa dicoba anak untuk mengistirahatkan otak dari materi pembelajaran daring. 

Itulah hal-hal yang perlu diperhatikan orang tua selama pembelajaran jarak jauh masih terus dilaksanakan. Semoga pandemic segera berakhir dan anak-anak bisa sekolah seperti biasa.